Jelang Derby Manchester, Rangnick Percaya Kemampuan Marcus Rashford

- 5 Maret 2022, 23:18 WIB
Bruno Fernandes dan Paul Pogba akan jadi tumpuan MU dalam Derby Manchester di Etihad Stadium, Minggu, 6 Maret 2022 / Twitter / @ManUtd
Bruno Fernandes dan Paul Pogba akan jadi tumpuan MU dalam Derby Manchester di Etihad Stadium, Minggu, 6 Maret 2022 / Twitter / @ManUtd /

Kayong Today - Manchester United akan berhadapan dengan Manchester City pada pekan ke-28 Liga Inggris 2021-2022 di Etihad, Minggu, 6 Maret 2022 pukul 23.30 WIB.

Pelatih Manchester United, Ralf Rangnick yakini kemampuan Marcus Rashford masih sangat baik hingga saat ini.

Pasalnya, Rangnick mengungkapkan Rashford memiliki banyak bakat untuk menjadi seorang striker modern.

Baca Juga: Invasi Ukraina, Rusia Katakan Kami Ingin Melihat Ukraina Bebas Dari Ideologi Nazi

"Dia punya banyak bakat, dia punya kecepatan, dia punya fisik, dia punya semua yang Anda butuhkan untuk seorang striker modern, tidak peduli apakah dia bermain dari sayap atau di tengah," ungkap Ralf Ragnick, dikutip Kayongtoday.com dari Pikiran-Rakyat, Sabtu 5 Maret 2022.

Sementara itu, kata Rangnick, Terlepas dari kontraknya yang akan segera berakhir bersama Manchester United, dirinya tidak ingin menyia-nyiakan waktunya.

Baca Juga: Presiden Jokowi Ajak Masyarakat Segera Laporkan SPT Tahunan Sebelum 31 Maret 2022, Berikut Manfaatnya

"Saya akan mengerahkan seluruh energi saya untuk itu, untuk membantunya mengambil jalur yang sama seperti yang dilakukan pemain lain dalam tiga bulan terakhir," papar Rangnick.***

Editor: Demmy Deriyanto

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah