Keberangkatan Jamaah Haji Kayong Utara Masih Tunggu Informasi Resmi Kerajaan Arab Saudi

- 16 Maret 2022, 10:25 WIB
Kasi Penyelenggaraan Haji Dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kayong Utara, Sudirmansyah
Kasi Penyelenggaraan Haji Dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kayong Utara, Sudirmansyah /demmy/kayongutara

Kayong Today - Kasi Penyelenggaraan Haji Dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kayong Utara, Sudirmansyah menyampaikan keberangkatan jamaah haji Kayong Utara masih menunggu kepastian informasi di bidang haji Kalimantan Barat serta Kementrian Agama.

"Kita informasi dari Dirjen Haji, masih menunggu dari kerajaan Arab Saudi," kata Sudirmansyah, Rabu 16 Maret 2022.

Untuk itu, Sudirmansyah pun berharap keberangkatan jamaah haji Kayong Utara bisa dilaksanakan pada tahun ini (2022).

Baca Juga: Minyak Goreng Curah Alami Kenaikan Harga

"Kita berdoa dan optimis mudah-mudahan di tahun ini (2022), ada keberangkatan haji," ucap Sudirmansyah.

Kendati begitu, Sudirmansyah menegaskan pihaknya masih tetap menunggu kepastian informasi keberangkatan dari pemerintah Arab Saudi.

"Pemerintah Arab Saudi telah mengeluarkan aturan-aturan terkait jamaah yang berada di Arab Saudi dengan begitu maka koordinasi akan terus dilakukan guna menyelaraskan apa yang menjadi kebijakan," ungkap Sudirmansyah.***

Editor: Demmy Deriyanto


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini