Dorce Gamalama Meninggal Dunia, Ini Kronologinya

- 16 Februari 2022, 23:48 WIB
Suasana pemakaman Dorce Gamalama.
Suasana pemakaman Dorce Gamalama. /PMJ News/Gtg

Kayong Today - Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan tanah air, artis Dorce Gamalama meninggal dunia pada hari ini, Rabu, tanggal 16 Februari 2022. 

Dorce meninggal dikarenakan terpapar virus Corona di Rumah Sakit Pertamina, Simprug. 

Dari Senin pagi, keadaan Dorce Gamalama mulai drop. Dokter menemukan indikasi virus dalam rontgen paru-paru Dorce Gamalama, dan dinyatakan positif Covid-19.

Hal itu dibeberkan oleh Mimi Artati—keponakan sekaligus kerabat terdekat Dorce Gamalama. 

Baca Juga: FIX! Pratama Arhan Dilepas PSIS Semarang ke Klub Jepang Tokyo Verdy, Berikut Durasi Kontraknya

Dorce meninggal dunia di usianya yang menginjak 58 tahun. Dia lahir pada tanggal 21 Juli 1963.

Nama lahirnya sendiri adalah Dedi Yuliardi Ashadi yang dilahirkan di Solok, Sumatera Barat.

Dorce berkecimpung dalam profesinya yaitu komedian, aktris, pembawa acara, dan musisi. 

Semasa hidupnya, Dorce Gamalama telah menciptakan banyak rekor MURI. Kariernya di industri hiburan pun cemerlang. Mulai dari film, sinetron, musik, hingga talkshow di TV. 

Halaman:

Editor: Nurdiyana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah